Salah satu tempat yang harus memiliki peralatan makan lengkap selain restoran adalah hotel. Banyak jenis peralatan yang harus ada untuk siap pakai. Menyangkut hotel, terutama untuk makanan, alat makan hotel tidak bisa menganggap hal sepele. Ini karena hotel harus memenuhi kewajiban untuk menjaga kepuasan pelanggan akan pelayanan hotel tersebut.
Peralatan makan umumnya untuk hidangan sarapan pagi yang tersedia dari hotel atau jika pengunjung ingin memesan makanan ke kamarnya. Banyak juga hotel yang memiliki restorannya sendiri. Saat hotel juga memerankan fungsi restoran, makan sangat perlu menjaga peralatan makan yang ada. Baik itu kelengkapannya dan kelayakannya.
Alat makan hotel wajib ada
Berdasarkan jenis, peralatan makan memiliki banyak jenis. Karena peralatan terdiri banyak jenis, maka peralatan-peralatan tersebut terklasifikasi menjadi tiga bagian besar dengan tujuan untuk mempermudah mengenali jenis peralatannya. Tiga bagian besar itu biasa kita kenal dengan chinaware, glassware, dan silverware. Masing-masing bagian itu nantinya terdiri dari banyak jenis peralatan makan.
Chinaware
Bagian ini terdiri dari peralatan makan yang terbuat dari bahan kermaik, porselen, atau tembikar. Peralatan yang terbuat dari bahan dasar keramik umumnya memiliki dinding yang tebal dan permukaannya terasa sedikit kasar. Namun, keuntungan dari peralatan makan yang menggunakan bahan porselen adalah memiliki ketahanan yang tinggi. Chinaware umumnya berguna untuk keperluan operasional restoran dan hotel.
Chinaware terdiri dari peralatan-peralatan makan sebagai berikut:
1. Alat Makan Platter
Platter, adalah piring lodor dengan bentuk lonjong, bulat, dan persegi panjang. Piring lodor juga terdiri dari ukuran-ukurang yang bervariasi, yaitu: small, medium, dan large.
2. Alat Makan Dinner Plate
Dinner plate, adalah piring berbentuk ceper dengan ukuran besar yang berguna untuk menyajikan sajian utama. Piring ini umumnya berdiameter 26 cm.
3. Soup Plate
Soup plate, adalah piring berbentuk cekung yang berguna untuk menyajikan soup; pada dasarnya, piring ini terlihat seperti mangkuk, namun bukan mangkuk. Piring ini umumnya berdiameter 22 cm
4. Dessert Plate
Dessert plate, adalah piring berukuran tanggung yang berguna untuk menyajikan hidangan penutup dan pembuka, bisa juga sebagai alas atau underliner saat menyajikan hidangan pembuka dan penutup. Piring ini umumnya berdiameter 18 cm.
5. Butter and Bread Plate
Butter and bread plate, adalah piring yang berguna untuk menyajikan roti dan mentega, sering juga disebut sebagai side plate atau quarter plate karena peletakannya selalu berada pada samping garpu. Piring ini umumnya berdiameter 15 cm.
6. Fish Plate
Fish plate, adalah piring yang berguna untuk menyajikan hidangan ikan.
7. Breakfast Plate
Breakfast plate, adalah piring yang berguna untuk menyajikan hidangan makan pagi.
8. Show Plate
Show plate adalah piring-piring berbentuk ceper dan ukuran yang lebih besar dari dinner plate. Piring ini lengkap dengan dekorasi yang menarik untuk show.
9. Cups
Cups, adalah peralatan makan hotel yang terdiri dari banyak macam jenis cangkir. Jenis-jenis itu adalah soup cup (untuk menyajikan sup cair), tea cup (untuk menyajikan teh), coffee cup (untuk menyajikan kopi), demitasse cup (untuk menyajikan kopi kental setelah makan malam), breakfast cup (untuk menyajikan kopi/teh saat makan pagi), dan egg dish (untuk menyajikan telur rebus).
10. Saucer
Saucer adalah tatakan untuk cangkir atau juga sering kita kenal sebagai lepek. Peralatan ini terdiri dari soup saucer, tea saucer, coffee saucer, demitasse saucer, dan breakfast saucer.
11. Pots
Pots, adalah poci yang berfungsi untuk menyajikan minuman panas. Dari beberapa jenis pots ada tea pot dan coffee pot.
12. Jugs
Jugs, adalah poci kecil yang berfungsi untuk menyajikan minuman. Dari beberapa jenis jugs ada milk jug dan water jug.
13. Bowl
Bowl, adalah mangkuk yang terdiri dari banyak jenis. Jenis-jenisnya adalah soup bowl, cereal bowl, finger bowl, sugar bowl, supreme bowl, dan butter bowl.
14. Ashtray
Ashtray, adalah asbak sebagai tempat rokok.
Silverware
Bagian peralatan makan hotel yang juga wajib ada adalah silverware. Peralatan makan ini terbuat dari logam yang berlapis perak atau stainless steel. Jenis-jenis silverware adalah sebagai berikut:
1. Holloware
Holloware, adalah peralatan makan berongga seperti: pots, platter, water pitcher, hot food cover, bowl, dan ashtray.
2. Flatware
Flatware, adalah alat makan yang Anda gunakan langsung menggunakan tangan beberapa alat tersebut adalah: sendok, pisau, dan garpu.
Glassware
Peralatan makan ini umum biasa kita kenal dengan gelas, atau peralatan untuk minum. Bahan dasar yang digunakan adalah kaca. Jenis-jenis gelas yang berguna biasanya tergantung dari kelas atau bintang yang ada hotel atau restoran. Semakin tinggi kelasnya semakin mewah glassware yang digunakan. Glassware terdiri dari dua jenis yaitu:
1. Stemmuglass
Stemmuglass, adalah gelas dengan tangkai. Gelas jenis ini terdiri dari water goblet, red wine glass, white wine glass, saucer champagne glass, tulip champagne glass, cocktail glass, milk shakes glass, sour glass, dan cardinal glass.
2. Unstemmuglass
Unstemmuglass, adalah gelas tanpa tangkai. Gelas ini terdiri dari beer mug (untuk menyajikan beer), juice glass (untuk menyajikan jus), high ball drink (untuk menyajikan softdrink), punch glass (untuk menyajikan punch), ice tea glass (untuk menyajikan es teh), shot glass (untuk menyajikan minuman keras), collin glass (untuk menyajikan mixed drink), dan zombie glass (gelas tabung panjang).
Melihat dari jenis-jenisnya, banyak sekali peralatan makan yang perlu disiapkan untuk sebuah hotel. Semua peralatan yang telah disebutkan memiliki peran dan fungsinya masing-masing untuk menyajikan hidangan, baik itu makanan atau pun minuman. Tiga bagian terpenting pada peralatan makan adalah chinaware, silverware, dan glassware. Sebagai dasar, ketiga bagian peralatan makanan itu selayaknya tersedia pada sebuah hotel.