Dalam usaha restoran yang di lakukan, peralatan dapur adalah salah satu peralatan yang masuk ke dalam daftar wajib. Dari sekian banyak alat dapur yang digunakan untuk restoran, berikut ini adalah peralatan dapur restoran yang wajib untuk dimiliki.
Peralatan dapur restoran
1. Piring
Piring adalah salah satu alat makan, yang mana digunakan untuk menyajikan makanan utama ataupun makanan pendamping. Piring ini juga terbuat dari beberapa bahan, sesuai dengan keinginan. Bahan dari piring ini juga berbagai macam, ada yang terbuat dari rotan, kaca, plastik atau bahkan porselen dan logam yang menyerupai seperti kuningan hingga stainless.
Namun, untuk anda yang mencari piring sebagai salah satu peralatan dapur restoran disarankan untuk menggunakan piring yang terbuat dari keramik, porselen atau bahan kaca. Piring juga memiliki ukuran yang beragam, anda dapat memilih piring untuk kebutuhannya sesuai dengan bentuk dan ukurannya masing-masing. Tentunya untuk masing-masing ukuran memiliki fungsinya.
Salah satu contohnya, untuk anda yang ingin menggunakan piring untuk makan tentunya pilihlah piring yang berukuran sedang, lalu piring kecil yang akan digunakan untuk tatakan cangkir dan piring yang nantinya akan digunakan untuk menata lauk yang ada. Hal ini sudah di terapkan oleh banyak hotel Bandung, restoran Surabaya, cafe Bali atau dapur lainnya oleh para supplier peralatan dapur.
2. Mangkuk
Peralatan dapur untuk restoran lainnya yang anda butuhkan adalah mangkuk. Mangkuk ini adalah sebuah wadah dimana anda dapat menggunakannya seperti piring, namun memang memiliki bentuk yang lebih cekung dengan kedalaman yang beragam. Mangkuk ini sangat cocok untuk anda yang ingin menyajikan berbagai makanan yang memiliki kuah seperti sayur atau es.
Mangkuk ini juga memiliki aneka macam yang dapat anda gunakan untuk usaha restoran yang anda jalankan. Seperti salah satunya mangkuk yang terbuat dari porselin, kaca, bening atau bahan-bahan mangkuk lainnya dengan berbagai alternatif bahan seperti alumunium atau bahkan stainless steel sekalipun. Mangkuk ini juga memiliki variasi warna, bentuk dan juga motif.
3. Sauce dish
Sauce dish ini, merupakan salah satu alat dapur yang digunakan untuk menyajikan makanan. Sauce dish ini juga memiliki bentuk seperti mangkuk, namun memang digunakan untuk mewadahi berbagai saus seperti namanya, kecap, atau bahkan sambal dan pelengkap makanan lainnya. Untuk melengkapi peralatan dapur restoran anda, anda wajib untuk memiliki sauce dish ini.
Sauce dish ini juga sangat cocok digunakan, terutama restoran yang anda miliki memang memiliki tema atau disajikan dengan cara prasmanan. Sauce dish ini akan terpakai untuk mewadahi berbagai pelengkap makanan yang di sajikan.
4. Sendok dan garpu
Jika beberapa peralatan dapur sebelumnya adalah perlengkapan dapur yang dapat melengkapi restoran, sendok dan garpu ini merupakan salah satu peralatan dapur yang digunakan untuk restoran dan tidak boleh terlewat. Peralatan dapur yang satu ini memiliki peran yang sangat penting dalam usaha anda. Sendok dan garpu sendiri memiliki banyak fungsi dan juga bentuk.
Sendok dan garpu ini juga memiliki bentuk atau ukuran yang sangat kecil, dimana memang digunakan untuk makanan atau hidangan yang berbeda sesuai dengan kegunaannya. Ukuran dan bentuknya juga tersedia, dalam bentuk paling kecil hingga besar.
Untuk masing-masing sendok dan juga garpu, tentunya memiliki kegunaan masing-masing seperti untuk makan hidangan berat seperti nasi, atau bahkan es krim, sup, dan masih banyak lagi makanan lainnya yang dapat anda gunakan dengan sendok dan garpu beraga. Saat ini juga tidak sulit untuk menemukan distributor yang menjual sendok dan garpu berbagai ukuran.
5. Tong penjepit
Untuk memulai usaha restoran, peralatan dapur untuk restoran lain yang tidak boleh terlewatkan adalah tong penjepit. Dalam hal ini, tong penjepit sendiri terbuat dari bahan stainless steel yang memiliki fungsi untuk mengambil berbagai makanan padat, saat. Hal ini di lakukan saat makanan telah di sajikan, terutama untuk tipe restoran yang di sajikan secara prasmanan.
Alat dapur ini memang digunakan dengan cara menjepit makanan yang nantinya akan diambil, makanan tersebut dapat berupa lauk tempe, atau gorengan, dan makanan lainnya.
6. Roll top/ pemanas
Peralatan dapur untuk restoran lainnya, adalah peralatan dapur yang digunakan untuk menyajikan makanan seperti untuk sayur dan makanan berkuah lainnya. Hal ini di lakukan untuk membuat makanan yang di sajikan dalam tetap keadaan hangat atau panas. Peralatan dapur untuk restoran yang satu ini terbuat dari bahan stainless steel. Bahan ini yang membuat makanan akan tetap dalam keadaan panas.
7. Punch Bowl
Punch bowl pasti sudah tidak asing lagi anda temukan di hotel Semarang, restoran Jogja atau tempat makan lainnya. Punch bowl ini adalah salah satu peralatan dapur yang sangat dibutuhkan untuk usaha restoran anda. Dalam hal ini, punch bowl merupakan mangkuk berukuran besar yang memang biasa digunakan untuk menyajikan berbagai jenis minuman atau bahkan makanan lain.
Ukuran punch bowl ini juga beraneka ragam, namun bentuk yang beraneka ragam tersebut juga tergantung dengan jenis minuman yang akan di hidangkan. Para supplier yang sering membeli punch bowl ini, juga dapat memilih bentuk ukuran punch bowl sesuai selera, bahkan saat ini sangat mudah untuk menemukan distributor yang menjual punch bowl.
Buka Juga : Kegunaan alat-alat dapur dengan harga murah